Header Ads

stop peredaran rokok ilegal

Antisipasi Penyebaran Covid-19 Bagi warga Pamekasan Yang Datang Dari Luar Kota Segera Melapor Ke puskesmas



Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, mengimbau masyarakat yang datang dari luar wilayah khususnya dari zona merah virus corona alias Covid-19, agar segera melakukan pemeriksaan ke Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) terdekat.

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya mengantisipasi sekaligus mencegah penyebaran wabah virus corona, terlebih saat ini sudah menjadi atensi bersama. Tidak terkecuali masyarakat di kabupaten Pamekasan, di mana total Orang Dalam Pantauan (ODP) terus mengalami peningkatan.
Kondisi tersebut tidak lepas dari banyaknya warga dari luar Pamekasan yang masuk ke Pamekasan, khususnya dalam beberapa hari terakhir. Sehingga mereka dikhawatirkan dapat menjadi media penyebaran wabah Covid-19, jika tidak dilakukan pemeriksaan secara intensif.

Juru Bicara Tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Pamekasan, dr Ahmad Marzuki Mengatakan “mengimbau kepada seluruh masyarakat yang baru datang dari area merah (titik penyebaran Covid-19), agar langsung memeriksakan diri ke Puskesmas terdekat. 

Pria yang juga menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Pamekasan juga mengajak masyarakat agar selalu menerapkan pola hidup sehat. “Jaga kebersihan dengan CTPS (Cuci Tangan Pakai Sabun), jaga etika batuk dengan tisu dan jaga kesehatan dengan mekanan bergizi, istirahat cukup dan olahraga teratur,”//Kim Kamboja //

Tidak ada komentar